Edusiana.com- Kita Semua tahu bahwa berbohong itu hal yang tidak baik karena suatu kebohongan merupakan ungkapan yang berisi kepalsuan. Namun jaman sekarang ini banyak sekali orang yang sulit percaya dengan orang lain karena seringnya di bohongi, kalau istilah anak sekarang di PHP.
Kenapa Orang Berbohong?
1. Orang tidak ingin diketahui keadaan aslinya
2. Menutupi sesuatu yang dianggap memalukan
3. Untuk memperoleh sesuatu dari orang lain
4. Memanipulasi keterangan
Apakah Hukuman Orang Berbohong?
Setiap perbuatan pasti ada balasanya, istilah orang jawa Ngundhuh wohing pakarti yang artinya siapa menanam nanti akan menuai hasilnya. Entah itu perbuatan baik atau buruk nanti kita akan mendapatkan balasan seperti halnya dalam agama juga sudah disubutkan bahwa perbuatan bohong itu adalah perbuatan yang dosa karena akan merugikan orang lain. Dari sudut pandang hukum Negara juga kita akan mendapatkan sanksi jika melakukan kebohongan yang berdampak merugikan orang lain kemudian orang yang dibohongi memprosesnya ke jalur hukum. Itu berlaku untuk siapapun.
Pernahkan Kita Mengajarkan Bohong?
Hayo pernah atau tidak coba diingat-ingat dulu, kalau memang gak ngerasa pernah mengajarkan berbohong ya sudah, berarti sudah mejadi orang tua yang baik. Saya yakin setiap orang tua selalu mengajarkan kepada anaknya untuk tidak berbohong. Namun, kadang tanpa kita sadari kita berbuat bohong kepada orang lain yang tanpa kita sadari hal tersebut kita lakukan didepan anak kita.
Contoh: Ketika dirumah seorang ibu ditelfon temannya yang sudah menunggu dilokasi, dan ibu tersebut berkata “iya saya sudah hampir sampai”, padahal sang ibu masih berada dirumah. Tanpa disadari seorang ibu berkata demikian di depan anak kita.
Apakah Anak Akan Meniru?
Kemungkinan anak untuk meniru apa yang dilakukan sorang ibu sangatlah besar, namun mungkin dalam konteks lain. Karena sorang anak selalu meniru apa yang biasa dilihatnya dalam keluarga.
Hayo aru sadar ya! Yang sudah terjadi biarlah terjadi, yang penting bagaimana kedepannya kita harus lebih hati-hati jika berbicara di depan anak kita.
Demikian yang bisa saya bagikan untuk kali ini, semoga bermanfaat untuk anda semua.
Salam Ibu Cerdas.
Tags: #ajaran kepada anak #berbohong itu dosa #DIY menggunakan kurikulum 2006 januari 2015 #hukuman orang berbohong #kenapa orang berbohong